Siapa Yesus Sebenarnya

Temukan Kebenaran tentang Yesus

  • Rumah
  • Siapakah Yesus yang Sebenarnya?
    • Apakah Yesus benar-benar ada?
    • Apakah ada Konspirasi Da Vinci?
    • Apakah Yesus itu Allah?
    • Apakah Yesus benar-benar bangkit dari kematian?
    • Apakah Yesus masih relevan sekarang?
  • Lebih Banyak Pertanyaan?
    • Apakah Yesus mengklaim diriNya adalah Allah?
    • Apakah Para Rasul Percaya Yesus adalah Allah?
    • Apakah Yesus itu Mesias?
    • Injil Gnostik: Sejarah Yesus sebenarnya?
    • Apakah Injil itu benar?
    • Apakah Ilmu Pengetahuan dan KeKristenan kompatibel?
  • Unduh Artikel PDF
  • Kirim Komentar

scc-Apakah Ilmu Pengetahuan dan KeKristenan kompatibel?

Yesus dan Ciptaan

Para saksi mata Yesus menyatakan kepada kita bahwa Dia terus-menerus memperlihatkan kuasa kreatif terhadap hukum-hukum alam. Perjanjian Baru mengatakan kepada kita bahwa sebelum Yesus menjadi manusia, Dia berada bersama-sama Bapa di sorga. Nyatanya, penulis Ibrani dan juga Rasul Yohanes dan Paulus menulis Yesus sebagai Pencipta. Paulus menyatakan kepada orang Kolose,

“Ia adalah gambar Allah yang tidak kelihatan, yang sulung, lebih utama dari segala yang diciptakan, karena didalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu, yang ada di sorga dan yang ada di Bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu dan segala sesuatu ada di dalam Dia. ( Kolose 1:15-17) Filipus

Ketika Paulus mengatakan bahwa “segala sesuatu diciptakan oleh Dia (Yesus)”, dia melontarkan pernyataan ini, pada masa itu, jelas tanpa dukungan penjelasan ilmiah. Nyatanya, para ilmuwan berpendapat zat (benda) selalu ada dalam satu bentuk atau bentuk lainnya.

Materialist berargumentasi jika zat selalu ada (eksis), maka tidak pernah terjadi penciptaan. Argumen ini menyebabkan Carl Sagan, seorant ateis (astronom ternama) di depan televisi nasional menyatakan “kosmos selalu ada atau pernah ada atau akan ada.”[2]

Pandangan materialistik Sagan dan pandangan Kristen tidak mungkin keduanya benar. Pertanyaannya adalah, “apakan ilmu pengetahuan menguak asal usul kita?” Jadi, siapa yang kita percayai? Pertanyaan inilah yang dihadapi oleh Jeff Smith (17).

Jeff bingung. Pada sebuah acara retret, dia mendengar Yesus Kristus menawarkan pengampunan dosa dan kehidupan kekal. Lebih dari itu, dia menemukan Yesus merancangkan kehidupan bagi kita yang penuh arti, tujuan, dan harapan. Untuk pertama kali dalam hidupnya, Jeff merasa dia mengerti kenapa dia ada di bumi ini. Dia ingin dosanya diampuni, dan dia ingin hidupnya punya arti dan tujuan.

Namun Jeff berkutat secara intelektual. Dia ingin percaya Yesus itu nyata, tapi dia juga mencintai ilmu pengetahuan. Dia merenung, “Apa mungkin percaya pada penciptaan dan sekaligus pada ilmu pengetahuan (sains)?”

Bagi Jeff dan orang lain yang ingin percaya baik kepada Allah dan sains, ada berita baik. Dalam beberapa puluh tahun terakhir, makin banyak ilmuwan terkemuka secara terbuka membahas bukti-bukti baru, yang mengejutkan, yang mendukung pandangan Alkitab tentang penciptaan. Dan banyak dari para ilmuwan ini tidak beriman kepada Allah. (atau ateis)

Jadi, apa bukti-bukti yang membuat banyak ilmuwan mendadak berbicara tentang Pencipta. Untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut, kita perlu melihat penemuan-penemuan terakhir dalam astronomi dan biologi molekular, dan biarkan bukti-bukti itu berbicara sendiri. [For a more in-depth study, read the articles at www.y-Origins.com.]

Klik di sini untuk membaca halaman 3 dari 7

Halaman: 1 2 3 4 5 6 7

Siapa Yesus Sebenarnya?

  • Apakah Yesus benar-benar ada?
  • Apakah ada Konspirasi Da Vinci?
  • Apakah Yesus itu Allah?
  • Apakah Injil itu benar?
  • Apakah Yesus itu Mesias?
  • Apakah Yesus benar-benar bangkit dari kematian?
  • Apakah Yesus masih relevan sekarang?

PERTANYAAN LEBIH TENTANG YESUS

  • Tulang-belulang Yesus Ditemukan?
  • Injil Gnostik: Sejarah Yesus sebenarnya?
  • Apakah Yesus mengklaim diriNya adalah Allah?
  • Apakah Para Rasul Percaya Yesus adalah Allah?
  • Apakah Ilmu Pengetahuan dan KeKristenan kompatibel?
  • Yesus dan Maria Magdalena: Apa mereka menikah diam-diam?

Copyright © 2025 · Enterprise Pro on Genesis Framework · WordPress · Catat masuk